Pesan Moral Panitia Karnaval Gambirono Dalam Rangka HUT RI ke 79

Jember, Pak JITU.com – Dalam rangka semarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79, Pemerintah Desa Gambirono selenggarakan Karnaval Budaya pada Minggu siang (18/8/24).

Diikuti sekitar tiga ribu peserta Karnaval HUT RI ke 79 ini dilepas langsung oleh Camat Bangsalsari drs. Basukik dengan didampingi Kepala Desa Gambirono Budiyono, Muspika dan Perangkat Desa setempat.

 

Dikonfirmasi pasca pelepasan peserta Ketua Panitia penyelenggara menyebut even tersebut adalah even tahunan yang digelar untuk memeriahkan HUT RI ke 79.

 

“Ini acara tahunan, Alhamdulillah pesertanya banyak dan masyarakat antusias sekali,” ujar Samsuri.

“Semoga kegembiraan ini menjadi bagian wujud Syukur kita atas kemerdekaan Indonesia,” imbuhnya.

BACA JUGA :   Wow, Biaya Operasional TPS Besar Sekali Ternyata, Ini Rinciannya

 

Lebih lanjut Samsuri berpesan agar masyarakat tetap menjaga etika budaya nusantara dalam mengikuti kegiatan.

 

“Pesan saya peserta tetap tertib dan menjaga nilai-nilai budaya jangan sampai ternodai dengan tingkah laku yang tidak sesuai norma budaya Nusantara,” ucapnya.

 

“Saya juga meminta agar masyarakat menjaga kerukunan, apalagi kapan hari kita sudah melaksanakan pemilu dan sebentar lagi Pilkada,” tutupnya. (fan)

Komentar Facebook

Berita Lainnya:

BACA JUGA :   3 Motor Disiapkan Pemdes Tugusari Sebagai Hadiah Utama HUT RI KE 78

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan