Golkar Jember Konsisten Sukses Pilkada 2024 Jember

Jember, Pak JITU.com – Sinergis dengan keputusan DPP Golkar Jember secara nasional yang telah menetapkan Tri Sukses pemilu 2024 yaitu: sukses Pilpres, sukses Pileg dan Sukses Pilkada. Golkar Jember terus menggaungkan Tri Sukses tersebut.

Rangkaian Pemilu, Pilpres dan Pileg sudah terlewati, Koalisi Indonesia Maju telah mengantarkan pasangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden indonesia. Sementara pada pertarungan Pileg 2024, Golkar Jember berhasil menaikkan kursi dari 2 kursi menjadi 6 kursi dengan perolehan 126.617 suara setara 300%. Ji Karim (panggilan akrab H. Karimullah Dahrujiadi) sebagai Ketua DPD 2 Golkar Jember mampu mengorkrestasi dan melakukan harmonisasi Golkar Jember dengan baik. Beranjak dari keberhasilan tersebut diatas, kini Ji Karim dituntut untuk membuktikan kualitas dan kapasitasnya pada kontestasi Pilkada yang akan di gelar pada November 2024 mendatang.

Kemampuan Ji Karim dalam meletakkan posisi Golkar pada Pilkada sedang ditunggu oleh publik. Gaya kepemimpinan Ji Karim yang flamboyan memang memberikan nuansa sejuk bagi seluruh pengurus, kader dan simpatisan guna menghadapi Pilkada Jember.

Ji Karim terus bergerak membenahi kondisi organisasi dengan melakukan konsolidasi internal melalui buka bersama (bukber) di 7 dapil yang ada selama bulan ramadhan. Bukber ini di mulai dari dapil 7 senin 31 maret 2024 selanjutnya running ke dapil 6,5,4,2 dan 1.

BACA JUGA :   Pemdes Lengkong Diduga Gelapkan Dana BK-Desa Senilai 500 Juta
Jadwal Roadshow (Bukber) Golkar Jember

“Kami memanfaatkan bulan Ramadhan untuk silaturrahmi dengan pengurus tingkat kecamatan. Program ini dilaksanakan setelah melalui rapat pimpinan DPD 2 Golkar Jember. Hal ini kami canangkan untuk bertemu dengan pengurus kecamatan sekaligus bertujuan serap informasi dari arus bawah. Kami juga mensosialisasikan tentang Tri Sukses Golkar dalam Pemilu”. ujar Ji Karim.

“Amanah sukses Pilkada harus juga dilaksanakan, namun saya harus hati-hati di dalam mengambil keputusan dan kebijakan. Meski melalui Rakerda dan Rapimda saya di usulkan untuk maju sebagai Bakal Calon Bupati (Bacabup) Jember pada pilkada 2024, pun di tambah surat usulan ke DPP pada 25 maret 2024 kemaren. Jikapun saya harus maju di Pilkada nanti selain mendapat rekom dari DPP, tapi terlebih dahulu harus mendapat dukungan dari seluruh pengurus dan kader Golkar,” imbuhnya.

Pada kesempatan bukber tersebut ji karim mengatakan,bahwa dirinya siap mengemban amanah sesuai konstitusi yang berlaku.”Saya sebagai ketua golkar jember tidak mungkin menolak amanah itu sejauh mendapat penugasan dari partai dan mendapat dukungan dari arus bawah,”pungkasnya

BACA JUGA :   Jember Luber, Gibran Dan Gus Fawait Sapa Srikandi LSN Dibawah Guyuran Hujan Deras

Sejalan dengan pemikiran ji karim, Nurdiansyah Rahman ketua Bapilu Golkar Jember mengatakan, bahwa pihaknya dalam menghadapi Pilkada 2024 akan terus melakukan konsolidasi internal, sehingga pada gilirannya Golkar dapat mengambil keputusan sesuai dengan marwah organisasi.

Disamping itu menurutnya pihaknya juga membangun komunikasi dengan Partai lain serta para tokoh di Jember untuk mendapatkan nasehat dan petunjuk, “Kami sudah anjangsana ke MZA Djalal, mantan Bupati Jember 2 periode (2005-2010 dan 2010 – 2015). Pun sedang diagendakan dengan dr. Faida MMR mantan bupati 2015-2020. Insyaallah dalam waktu dekat kami akan silaturrahmi ke Bupati Jember Hendi Siswanto. Rangkaian roadshow politik sudah kami buat time schedule nya. Tinggal menyesuaikan waktunya saja,” ujar Cak Nung.

Komentar Facebook

Berita Lainnya:

BACA JUGA :   Generasi Z Desa Tugusari Deklarasi Dukung Ganjar - Mahfud

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan