High-Level Meeting Pengendalian Inflasi Daerah Kapolres Jember

Jember, Pak JITU.com – Rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah menjadi sorotan utama dalam pertemuan yang dihadiri oleh para pemangku kepentingan utama, termasuk Bupati Jember, H. Hendy Siswanto, Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi, Dandim 0824 Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, Kajari I. Nyoman Sucitrawan, Kepala Bulog, dan Kepala BI Cabang Jember, serta para kepala BUMN di Jember.

Bertempat di Balai Kelurahan Tegal Besar Kecamatan Kaliwates Jember, pertemuan ini menjadi wadah penting untuk mengatasi permasalahan inflasi yang melanda daerah. Selasa (19/3/2024)

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi menyampaikan empat poin penting yang menjadi fokus Polres Jember dalam menghadapi tantangan inflasi. “Polres Jember memiliki tugas pokok setidaknya ada empat hal yang kami tekankan.

Pertama, kami bertanggung jawab untuk menjamin ketersediaan barang-barang kebutuhan pokok. Kedua, memastikan distribusi barang berjalan lancar tanpa hambatan. Ketiga, menjaga stabilitas harga agar tetap terkendali. Dan yang terakhir, penegakan hukum yang konsisten untuk menjamin ketertiban dan keadilan di masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA :   BPKAD & Paket Proyek APBD Jember Dilaporkan Ke Polres Jember

Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa Polres Jember selalu berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam upaya menjaga ketersediaan dan stabilitas harga melalui kegiatan operasi pasar, pemantauan, dan monitoring harga kebutuhan pokok di pasar.

Dengan demikian, diharapkan kebijakan yang diambil dan langkah-langkah yang dilakukan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam menjaga daya beli dan kestabilan ekonomi rumah tangga.

Rapat koordinasi ini menjadi momentum penting bagi semua pihak untuk saling berkoordinasi dan berkolaborasi dalam menghadapi tantangan inflasi yang dapat berdampak luas terhadap kehidupan masyarakat.

BACA JUGA :   Dari 31 PPK baru 15 Selesai, Rekapitulasi KPU Jember Molor

Harapannya, dengan sinergi antara pemerintah daerah, kepolisian, militer, serta lembaga terkait lainnya, inflasi dapat dikelola dengan baik dan stabilitas ekonomi daerah tetap terjaga. (AR)

Komentar Facebook

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan