Jember, Pak JITU.com – Kamis 16 maret 2023, Pemerintah Desa Tugusari, Kecamatan Bangsalsari, Kabupaten Jember, bersama masyarakat kerjakan pembuatan jembatan baru.
Pembuatan jembatan itu untuk membuka jalan baru sebagai jalan penghubung antara Dusun Andongsari dan Dusun Sumberketangi.
Pembukaan jalan antar dua dusun itu adalah inisiatif Kepala Desa Tugusari, H Akhmat Khoiri SH. berdasarkan keluhan masyarakat karena akses jalan antar kedua dusun tersebut memutar.
“Banyak masyarakat yang berada di wilayah dalam meminta agar dibukakan jalan, untuk itu saya berinisiatif membangun komunikasi dengan masyarakat pemilik tanah,” ujar kades yang akrab disapa Ji Mathori saat Pak JITU.com temui di lokasi pembuatan Jembatan.
“Alhamdulillah, semua pemilik tanah yang berada di jalur itu sepakat semua, jadi segera saya kerjakan,” imbuhnya.
Kades yang pernah menjabat sebagai Anggota DPR di daerah Kalimantan itu melanjutkan, bahwa ketersediaan infrastruktur jalan itu memang menjadi salah satu pekerjaan yang sedang digalakkan, menurutnya terbukanya akses jalan di area bagian dalam, akan mempercepat pertumbuhan perputaran perekonomian masyarakat.
Kades yang dilantik pada 27 Desember 2021 itu, juga menyebutkan bahwa sudah ada beberapa jalan yang dibukanya, sebagiannya pelebaran jalan, dan sebagiannya lagi masih direncanakan.
“Diarea sini, cukup jauh dari jalan poros, roda 4 tidak bisa masuk, sehingga akses perekonomian juga tersendat, masyarakat yang umumnya adalah petani juga kesulitan membawa hasil taninya” ujarnya.
“Belum lagi, terkadang masyarakat perlu biaya tambahan untuk memenuhi kebutuhan hidup, karena pada bagian-bagian yang semestinya diangkut sampai didepan rumah, tapi malah diturunkan ditempat yang jauh, dan perlu ongkos angkut untuk bisa sampai ke rumah,” imbuhnya.
Amir, warga Dusun Sumberketangi, mengaku bersyukur karena kades Tugusari membuka jalan tersebut.
“Dulu kalau mau kebalai desa saja harus muter jauh, Alhamdulillah pak kades buka jalan, jadi kalau ada apa-apa bisa enak,” Pungkas Amir. (md)