Kades Manggisan Hadiri Haflatul Imtihan Madrasah Diniyah Fatihul Ulum Mambaul Kholiq

Jember, Pak JITU.com – Madrasah Diniyah Fatihul Ulum Manbaul Kholiq yang berada di Dusun Sungai Tengah, Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul, Jember, selenggarakan Haflatul Imtihan untuk yang pertama kalinya (4/3/23).

 

Madrasah yang baru berdiri sejak dua tahun lalu itu, saat ini sudah mengasuh sekurangnya 50 santriwan-santriwati dari putra-putri warga setempat.

 

Seperti pada umumnya acara Haflatul Imtihan, malam itu acara selain diisi ceramah agama juga diawali dengan pemberian hadiah kepada santri yang berprestasi.

 

Ustadz Herman, sebagai pendiri sekaligus Pengasuh madrasah itu, dalam sambutannya menyampaikan harapan terselenggaranya acara tersebut menjadi sebab peningkatan pendidikan agama dilingkungan sekitar.

 

“Alhamdulillah sejak sekitar setengah tahun yang lalu Madrasah ini sudah punya gedung, meskipun masih terbatas,” ungkapnya

 

“Saya sebagai pengasuh mengucapkan terimakasih kepada wali murid dan warga sekitar yang telah membantu merealisasikan bangunan madrasah, dan terimakasih juga telah membantu terselenggaranya acara ini,” imbuhnya.

 

Hadir sebagai penceramah dalam acara tersebut KH. Umar Syaifudin Pengasuh Pondok Pesantren Al Qodiri Jember, dan KH. Tsakib Mahfudz Abdul Hannan Tanggul.

BACA JUGA :   SDN 4 Manggisan Disinyalir Jual Buku LKS & Pungli PPDB, Ini Pengakuan Wali Murid

 

Tidak ketinggalan Holili sebagai Kepala Desa Manggisan juga hadir dan memberikan sambutan.

 

Dalam sambutannya Holili, selain memberikan apresiasi atas berdirinya Madrasah yang diasuh oleh Ustadz Herman itu, juga meminta masyarakat untuk bekerjasama dengan Pemerintah Desa, sehingga pembangunan Desa yang sedang dipimpinnya itu bisa berjalan dengan baik.

 

Diantara yang menjadi harapan Holili adalah partipasi masyarakat pada program-program pemerintah desa Manggisan.

 

“Kurang lebihnya masyarakat yang belum terdata dan belum terekam e-KTP dalam Adminduk sekitar 750 orang,” ungkap Holili, yang Pak JITU.com terjemahkan dari bahasa daerah Madura.

 

Lebih lanjut Holili mengungkapkan bahwa pengurusan Adminduk sudah bisa diurus cukup didesa untuk pengurusan Kartu Keluarga (KK), E-KTP, KTA, Akta Lahir dan lain sebagainya.

 

“Yang dulu perlu diurus ke Jember, sekarang sudah bisa diurus di balai desa Manggisan, gratis tanpa biaya,” jelasnya.

 

Holili juga menyampaikan keprihatinannya dengan kondisi jalan menuju lokasi madrasah, oleh karenanya dia akan membangun jalan tersebut secara bertahap, tahap awal yang sudah direncanakan adalah Tembok Penahan Tanah (TPT).

BACA JUGA :   Tutup Tahun Kegiatan Keagamaan - Pemdes Tugusari Hadirkan Nuansa Ngaji Dinamis

 

Menurut Holili TPT harus dikerjakan terlebih dahulu, sehingga jalan yang nantinya akan dibangun tidak mudah rusak karena terjadinya pergeseran tanah, dia juga menyampaikan bahwa sudah dianggarkan untuk itu.

 

“Karena ini sudah bulan maret, awal maret, sudah ada anggaran yang turun, mohon maaf daerah sini bukan tidak diajukan aspal, tapi memang harus TPT dulu,” Pungkasnya.

 

Wartawan : Fitriana

Editor : Muhammad

 

Komentar Facebook

Berita Lainnya:

BACA JUGA :   Komite SMARA Bantah Ada Tunggakan Tidak Ikut Ujian

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan